Aplikasi Klasemen Liga Inggris 2016/2017 Excel Otomatis – Pertandingan sepak bola seperti salah satunya Liga Inggris merupakan pertandingan yang dinantikan. Pada musim ini, 2016/2017, juga menjadi musim yang dinantikan. Pertandingan yang terus ditunggu-tunggu. Pecinta bola tidak akan melewatkan pertandingan liga seperti ini apalagi jika yang bertanding adalah klub kesayangan dan profesional.
Saat pertandingan akan dimulai, banyak pecinta sepak bola sudah mulai membuat prediksi klasemen. Saat menonton tiap pertandingan kita bisa memulai untuk membuat klasemennya juga. Hal ini membantu kita dalam melihat klub manakah yang nantinya akan berada di posisi teratas dan bertemu di pertandingan final. Ada juga yang mencoba untuk membuat tabel klasemen sendiri dengan membuatnya secara manual. Kemudian mengisi poin dari tiap pertandingan yang didapatkan dari tiap klub. Setelah dijumlahkan akan mengurutkan klub manakah yang mendapatkan peringkat teratas dan mana klub yang akan masuk ke posisi degradasi. Bukankah hal tersebut akan memakan banyak waktu dan juga tidak efisien?
Dengan aplikasi klasemen tentunya akan membantu untuk lebih mudah. Salah satunya yaitu dengan Aplikasi Klasemen Liga Inggris 2016/2017 yang dibuat secara otomatis dengan Microsoft Excel. Oleh karena itu, gilarpost.com akan membahas mengenai Aplikasi Klasemen Liga Inggris 2016/2017 Excel Otomatis yang akan dijelaskan mengenai fitur apa saja dan kegunaannya. Simak terus ya.
Klasemen Liga Inggris 2016/2017
Pada artikel sebelumnya yaitu Aplikasi Jadwal Liga Inggris 2016/2017 Lengkap 38 Pekan telah disebutkan mengenai jadwal pertandingan dari 20 klub yang diadakan selama 38 pekan yaitu dimulai pada 13 Agustus 2016 dan berakhir pada 21 Mei 2017. Pertandingan Liga Inggris tentunya sangat dinantikan. Banyak klub besar yang mengikuti pertandingan ini, seperti Chelsea, Manchester United, Liverpool, dan masih banyak yang lainnya.
Ketika menyaksikan pertandingan kita bisa membuat klasemen dari pertandingan tersebut. Klasemen biasanya berbentuk diagram atau pun tabel. Hal ini lebih mudah untuk dimengerti. Dengan membuat klasemen juga dapat menjadikan kita semakin semangat dalam menonton pertandingan. Apalagi saat klasemen menunjukkan hasil yang imbang. Semakin seru, bukan?
Fungsi klasemen sendiri yaitu untuk memberitahukan peringkat dari tiap klub sepak bola.
Pada klasemen akan ditampilkan jumlah gol, berapa kali menang, kalah, dan seri, serta poin dari seluruh pertandingan. Dengan begitu, kita akan mengetahui peringkat dari seluruh tim sepak bola.
Aplikasi Klasemen Liga Inggris 2016/2017 Excel Otomatis
Klasemen Liga Inggris 2016/2017 merupakan salah satu alat untuk memudahkan Anda dalam menentukan poin yang didapat dari seluruh klub yang bertanding di Liga Inggris. Klasemen tersebut dibuat dengan menggunakan bantuan dari Microsoft Excel yang semakin memudahkan Anda dalam menghitung. Secara otomatis akan muncul peringkat dari seluruh tim. Tidak perlu menghitung dengan manual tentunya. Sehingga, keuntungan dengan adanya aplikasi ini yaitu lebih menghemat waktu dan lebih efisien.
Fitur yang dimiliki aplikasi ini cukup membantu Anda. Berikut ini fitur yang tersedia pada Aplikasi Klasemen Liga Inggris 2016/2017 Excel Otomatis di antaranya yaitu:
- Poin akan terhitung secara otomatis, dengan ketentuan yaitu menang akan mendapatkan 3 poin, kalah 0 poin, dan seri sebanyak 1 pon.
- Peringkat akan secara otomatis ditentukan. Dengan bantuan fitur sortir pada Microsoft Excel membantu untuk meningkatkan peringkat dari keseluruhan secara otomatis.
- Jadwal lengkap pertandingan seluruh klub dalam 38 pekan selama musim tersebut.
- Pelengkap dari semua itu yaitu fitur My Team yang digunakan untuk menginformasikan seluruh hasil dari klub kesayangan Anda. Sangat memudahkan Anda, bukan?
- Nama-nama stadion yang digunakan untuk bertanding pun tersedia.
- Klasemen Home dan Away. Artinya, Home merupakan pertandingan yang diadakan di kandang atau stadion sendiri. Sedangkan Away merupakan pertandingan yang dilakukan di kandang lawan.
Semua fitur itu tersedia dan dapat dimanfaatkan dengan baik. Fitur yang dilengkapi fungsinya masing-masing ini juga dapat memudahkan Anda ketika akan menonton pertandingan tersebut. Jadi Anda tidak akan ketinggalan pertandingan tersebut.
Baca Juga:
- Dieng Etawalin 10K 2023 Lomba Lari Maraton Sambil Menikmati Keindahan Dieng
- 29 Quote Hari Batik Nasional 2023 Story IG dan WA
- KPU Banjarnegara Menciptakan Terobosan Baru dalam Sosialisasi Pemilu Melalui Game Online
- Sumur Jalatunda di Banjarnegara Mitos dan Kepercayaan yang Menakjubkan
- Program Upland Pendorong Kemajuan Petani di Banjarnegara
Bukankah aplikasi ini sangat membantu. Demikianlah penjelasan mengenai Aplikasi Klasemen Liga Inggris 2016/2017 Excel Otomatis yang telah dijelaskan dan dilengkapi dengan kegunaan dari fitur-fitur yang tersedia. Semoga artikel ini membantu Anda untuk mengikuti klasemen pertandingan sepak bola. Terima kasih.